Set Instruksi didefinisikan sebagai
suatu aspek dalam arsitektur komputer yang dapat dilihat oleh para pemrogram.
Secara umum, ISA ini mencakup jenis data yang didukung, jenis instruksi yang
dipakai, jenis register, mode pengalamatan, arsitektur memori, penanganan
interupsi, eksepsi, dan operasi I/O eksternalnya (jika ada).
Jenis
Instruksi
1.Data
processing: Arithmetic dan Logic
Instructions.
2.Data
storage: Memory instructions.
3.Data
Movement: I/O instructions.
4.Control:
Test and branch instructions.
Teknik Pengalamatan
Untuk menyimpan data ke dalam memori komputer, tentu
memori tersebut diberi identitas (yang disebut dengan alamat/ address) agar
ketika data tersebut diperlukan kembali, komputer bisa mendapatkannya sesuai
dengan data yang pernah diletakkan di sana.
Teknik pengalamatan ini hampir sudah tidak
diperlukan lagi oleh pemakai komputer saat ini karena hampir seluruh software
yang beredar di pasaran tidak mengharuskan si pemakai menentukan di alamat mana
datanya akan disimpan (semua sudah otomatis dilakukan oleh si software).
Jadi, yang kita pelajari adalah bagaimana kira-kira
si software tersebut melakukan teknik pengalamatannya, sehingga data yang sudah
kita berikan dapat disimpan di alamat memori tertentu dan dapat diambil kembali
dengan tepat.
Ada tiga teknik dasar untuk pengalamatan, yakni
1.Pemetaan langsung (direct mapping) yang terdiri
dari dua cara yakni Pengalamatan Mutlak (absolute addressing) dan Pengalamatan
relatif (relative addressing),
2.Pencarian Tabel (directory look-up), dan
3.Kalkulasi (calculating).
a)Pemetaan Langsung
Teknik ini dapat dijuluki dengan device dependent
(tergantung pada peralatan rekamnya), artinya, kita tidak dapat begitu saja
meng-copy data berkas ini ke komputer lainnya, karena mungkin saja di komputer
lainnya itu menggunakan alat rekam yang berbeda spesifikasinya.
Teknik ini juga dapat dijuluki dengan address space
dependent (tergantung pada alamat-alamat yang masih kosong), artinya, kita
tidak dapat begitu saja meng-copy data berkas ini ke komputer lainnya, karena
mungkin saja di komputer lainnya itu alamat-alamat yang dibutuhkan sudah tidak
tersedia lagi.
b)Teknik Pencarian Tabel
Teknik ini dilakukan dengan cara, mengambil seluruh
kunci atribut dan alamat memori yang ada dan dimasukkan ke dalam tabel
tersendiri. Jadi tabel itu (misal disebut dengan tabel INDEX) hanya berisi
kunci atribut (misalkan NIM) yang telah disorting (diurut) dan alamat
memorinya.
Pencarian yang dilakukan di tabel INDEX akan lebih
cepat dilakukan dengan teknik pencarian melalui binary search (dibagi dua-dua,
ada di mata kuliah Struktur dan Organisasi Data 2 kelak) ketimbang dilakukan
secara sequential.
Nilai key field (kunci atribut) bersifat address
space independent (tidak terpengaruh terhadap perubahan organisasi file-nya),
yang berubah hanyalah alamat yang ada di INDEX-nya.
c)Teknik Kalkulasi Alamat
Perhitungan (kalkulasi) terhadap nilai kunci atribut
untuk mendapatkan nilai suatu alamat disebut dengan fungsi hash.
Bisa juga fungsi hash digabungkan dengan teknik
pencarian seperti tabel di atas, tetapi akan menjadi lebih lama pengerjaannya
dibanding hanya dengan satu jenis saja (fungsi hash saja atau pencarian tabel
saja).
Desain Set Instruksi
Desain set instruksi merupakan masalah yang sangat komplek
yang melibatkan banyak aspek, diantaranya adalah:
1.Kelengkapan
set instruksi
2.Ortogonalitas (sifat independensi
instruksi)
3.Kompatibilitas
:
a.Source code compatibility
b.Object code Compatibility
Selain ketiga aspek tersebut juga melibatkan hal-hal sebagai berikut:
1.Operation
Repertoire: Berapa banyak dan operasi apa saja yang disediakan, dan berapa
sulit operasinya
2.Data Types: tipe/jenis data yang
dapat olah
3.Instruction
Format: panjangnya, banyaknya alamat, dsb.
4.Register:
Banyaknya register yang dapat digunakan
5.Addressing:
Mode pengalamatan untuk operand
Sumber
Pustaka :
-
https://id.wikipedia.org/wiki/Set_instruksi
-http://novrina.staff.gunadarma.ac.id/Downloads/files/63877/BAB+9+set+instruksi.doc.
-http://lyamarsadyy.blogspot.com/2015/01/set-instruksi-dan-teknik-pengalamatan.html
Tidak ada komentar:
Posting Komentar